Selasa, 01 April 2014

5 TEKNIK CARA MENGHILANGKAN TATO



Cara menghilangkan tato tergolong hal yang sangat sulit karena tinta yang dipakai dalam proses membuat tato bersifat permanen di kulit manusia. Namun seiring dengan perkembangan zaman banyak sekali teknologi yang memudahkan kita dalam segala sesuatunya, termasuk dalam cara menghilangkan tato yang ada di tubuh kita. Karena memerlukan teknologi yang canggih dan termuktahir, tidak heran biaya penghapusan tato 10 kali lipat dibandingkan dengan biaya pembuatan tato itu sendiri.

Oleh karena itu sebaiknya sebelum kita membuat tato ada baiknya dipikirkan sisi positif dan negatifnya sehingga di kemudian hari tidak menyesal dan membuang uang untuk hal-hal yang sebenarnya tidak perlu. Tentu apabila kita memikirkan dengan hati-hati serta bijaksana, uang yang dipakai untuk membuat tato dan menghilangkan tato tersebut dapat kita jadikan deposito atau investasi emas sebagai dana cadangan di masa depan kita.

 

Cara Menghilangkan Tato

Cara menghilangkan tato di dunia ada 5 jenis yaitu lewat teknik pembedahan, teknik dermabrasi, teknik scarification, teknik cryosurgery, dan teknik laser. Namun, sebelum membahas satu per satu cara menghilangkan tato itu sendiri sifatnya seperti apa dan bagaimana.
Tato berasal dari sebuah kata yang terdapat dalam Bahasa Polyneshia yaitu tatau dan mempunyai arti memberi tanda. Tato sendiri sudah mengalami pergeseran fungsi dan makna. Di mesir seseorang yang mempunyai tato menandakan bahwa ia merupakan seorang yang berlatar belakang bangsawan dan cantik, sama hal nya dengan masyarakat dayak yang menandakan apakah orang itu keturunan bangsawan atau bukan lewat sebuah tato. Namun sekarang ini tato sudah dianggap sebagai bagian dari karya seni budaya Indonesia.

Sebuah survei yang ada di dalam Journal of The American Academy of Dermatology mengatakan bahwa ada 24% orang yang berumur 18-50 yang memiliki tato dan 17% di antaranya ingin menghilangkan tato tersebut dari tubuhnya.

Cara dan Teknik Menghilangkan Tato

Berikut ini adalah beberapa cara dan teknik menghilangkan tato :
Teknik Pembedahan
Cara menghilangkan tato lewat teknik pembedahan biasanya meninggal bekas luka karena kulit yang sebelumnya merupakan sebuah tato akan dihilangkan kemudian kulit sekelilingnya akan dijahit sehingga akan meninggal sebuah luka bekas jahitan. Tentu saja luka bekas jahitan beresiko di kemudian hari menjadi keloid, untuk menghindari tumbuhnya keloid setelah anda melakukan pembedahan terhadap sebaiknya mengikuti cara menghilangkan keloidtradisional dengan cepat.

Teknik Dermabrasi
Teknik dermabrasi merupakan cara menghilangkan tato lewat sebuah amplas yang mengandung butiran pasir dan nantinya akan digosokkan ke kulit tempat tato tersebut berada agar lapisan kulit terluar akan mengelupas dan apabila terdapat sisa yang masih tertinggal dokter akan mengambil tindakan dengan menggunakan pisau bedah. Sama halnya dengan semua teknik cara menghilangkan tato tentu saja akan menghilangkan bekas luka, berikut cara menghilangkan bekas luka di kulit agar kondisi kulit anda bisa menjadi seperti sedia kala lagi.

 

Teknik Scarification

Cara menghilangkan tato dengan teknik scarification adalah sebuah cara menghilangkan tato dengan menuangkan cairan kimia ke lapisan atas kulit tempat dimana tato tersebut ada, pada umumnya larutan yang dipakai adalah larutan asam dan akan meninggalkan bekas luka.
Teknik Cryosurgery
Salah satu cara menghilangkan tato yang cukup ekstrim dan beresiko tinggi adalah dengan menggunakan teknik Cryosurgery. Teknik Cryosurgery adalah teknik menghilangkan tato dengan menggunakan cairan nitrogen yang mempunyai suhu di bawah titik beku. Nantinya cairan tersebut akan diteteskan di jaringan kulit yang akan membuat jaringan kulit beserta tinta tato yang ada di lapisan bawah jaringan kulit menjadi hancur. Resiko menghilangkan tato dengan cara ini yaitu kerusakan kulit yang sangat serius karena menghilangkan tato tanpa merusak lapisan kulit terluar terbilang sulit untuk dilakukan.
TEKNIK LASER
Teknik laser adalah teknik cara menghilangkan tato yang paling banyak dipakai oleh masyarakat karena tergolong aman untuk kulit. Cara kerja teknik laser adalah dengan memakai kontras sinar cahaya antara warna kulit dan tinta, nantinya sinar akan terus menerus memecahkan partikel tinta dan partikel kecil. Teknik laser membutuhkan waktu yang cukup lama dan tentunya menguras biaya yang tidak sedikit.
Sumber Refensi :
-          http://blogging.co.id/5-teknik-cara-menghilangkan-tato-mudah

0 komentar:

Posting Komentar